Suasana suka cita sangat terasa di lingkungan SMK N 4 Semarang (Sabtu, 11 Februari 2012), pasalnya pada hari tersebut tengah dilangsungkan acara peresmian Mushola Al-Karimah SMK N 4 Semarang oleh Drs. H. Bambang Suharjono, M.T. selaku kepala sekolah.
Dalam peresmian ini Kepala SMK N 4 Semarang memanjatkan rasa syukur dan mengajak siswa dan guru untuk terus mengadakan kegiatan kerohanian yang bermanfaat di mushola Al-Karimah dan selalu melaksanakan sholat berjamaah.
Peresmian ini diselenggarakan setelah kurang lebih dalam kurun waktu sembilan bulan pembangunan renovasi mushola mulai diadakan. Mushola SMK N 4 Semarang menjadi salah satu bagian penting didalam menunjang kegiatan kerohanian islam di sekolah. Laporan ketua panitia renovasi sekolah menjelaskan bahwa pembangunan ini dilatarbelakangi oleh kurangnya kapasitas bagi siswa dan guru dalam melaksanakan sholat berjamaah atau kegiatan-kegiatan kerohanian yang lain.
Gunawan Budi Santosa S,T selaku ketua pelaksana renovasi menambahkan bahwa, walaupun kapasitas mushola ini telah ditambah lebih luas namun belum cukup untuk menampung para jamaah yang melaksanakan sholat di SMK N 4 Semarang. Hal ini bukan menjadi faktor yang harus disesalkan, namun ini merupakan sebuah indikasi baik. Bahwasanya kegiatan sholat berjamaah dan juga kegiatan kerohanian di SMK N 4 Semarang sekarang semakin bertambah dan ini harus didukung oleh semua warga sekolah, Jadi janganlah dilarang atau dibatasi oleh karena keterbatasan materi yang ada. Mari kita dukung dan kembangkan kegitan yang positif di lingkungan sekolah ini. Sehingga bukan sebuah angan-angan lagi terciptanya atmosfir sekolah yang religius yang nanti akan membawa pengaruh baik bagi perkembangan karakter siswa, guru, karyawan dan seluruh warga SMKN 4 Semarang.
Di akhir acara segenap panitia pembangunan mushola Al- Karimah SMK N 4 Semarang mengucapkan terimakasih banyak kepada para donatur, alumni, siswa-siswi, guru, karyawan, pekerja lapangan dan seluruh komponen masyarakat yang terlibat di dalam pembangunan renovasi mushola al-Karimah, atas segala bantuan baik tenaga maupun pemikiran. Semoga seluruh daya upaya dan amal perbuatannya mendapat balasan pahala dari Allah, SWT. Jazakallah khairan katsiran.
By : Sie. TIK
Senin, 27 Februari 2012
Minggu, 26 Februari 2012
20 jam menuju Geladi Serah Terima Jabatan
Pada hari Selasa (28/02), OSIS Periode 2011/2012 SMKN 4 Semarang akan mengadakan Geladi Bersih Serah Terima Jabatan yang akan di selenggarakan di AULA SMKN 4 Semarang. Rencananya Geladi Bersih Serah Terima Jabatan yang akan di ikuti oleh OSIS Periode 2011/2012 & Calon OSIS 2012/2013 SMKN 4 Semarang. Tepat pukul 14.00 Geladi Bersih akan di mulai.
Dalam Geladi Bersih tersebut berharap berjalan lancar sesuai yang di rencanakan.
Amin.
By : Sie. TIK
SMK Negeri 4 Semarang
Dalam Geladi Bersih tersebut berharap berjalan lancar sesuai yang di rencanakan.
Amin.
By : Sie. TIK
SMK Negeri 4 Semarang
Langganan:
Postingan (Atom)